Pemberian Nama Jalan di Live Map

Saya lagi berpikir: Bagaimana kita dapat memberi nama jalan dengan akurat, berdasarkan bantuan dari users Waze selama di jalan. Soalnya, banyak jalan-jalan di WME yang tidak diberikan nama jalan, soalnya dokumen pemetaan nama jalan yang ada di Indonesia susah sekali didapat. Contoh: Kemarin pas saya ke toko buku, saya liat banyak peta Indonesia, tapi pas dilihat dengan detailsnya, jalan-jalan kecilnya tidak diberikan nama. Hanya jalan-jalan besar saja yang ada, dan itu di WME sudah hampir lengkap.

Dari situ, saya jadi terpikir: Bagaimana kalau kita minta tolong users Waze yang lagi memakai Waze di jalan untuk membantu. Caranya sih kurang enak sih: Pakai “Map Errors”. Jadi bisa pake “Map Errors”, “Missing Road,” terus report dengan format “Nama Jalan: <Nama Jalan>,” tanpa pakai Jl., tanpa nama Jalan. Dengan begitu, kelengkapan nama jalan di Indonesia, terutama jalan-jalan kecil yang mungkin tidak terdapat di peta manapun, bisa lebih bagus.

Of course, ini hanya ide. Kalau bisa dilakukan dan improve Wazers, bagus. Kalau susah dijalankan, well, yah gak pa-pa juga.

Thoughts?

Kalau missing road di kasih keterangan apakah bisa? kalau bisa setuju saja… jadi bisa komplit petanya.

Bisa. Kalau di Waze app di iOS, ada kotak “Describe map issue here…” untuk memasukkan nama jalannya.

Saya pakai Android, iya tadi saya coba bisa, tapi kok di map editor tidak ada ya? jangan2 sudah di otak atik solved sama user lain nih? hahaha

Bagaimana dengan rekan lainnya? Saya sudah mencoba dan cukup efektif, setelah keliling di jalan2 yang tidak ada namanya bisa kelihatan di map editor dengan cara diatas. Sekarang di jogja paling tidak sudah saya tambah 50 lebih nama jalan berikut arahnya sesuai yang berlaku. Jadi bagi yang akan berlibur di jogja sudah cukup komplit, walau belum semuanya diberi nama.

mungkin terlambat munculnya di map editor. jika sudah di solve oleh user lain, ada email notifnya ke email kita

Biasanya Map Requests muncul sekitar 2-3 jam setelah reportnya. Tapi kadang-kadang kalo WME-nya lagi ngaco, bisa 1 hari. :slight_smile:

Good job buat penamaan jalannya.

Just a reminder aja yah buat editors: Kalau merubah nama jalan (entah ditambahkan kata Jalan, atau yang lain), tolong agar SEMUA segmen nama jalannya diedit, jangan sampai hanya sebagian saja. Hal ini akan membuat routing Waze pengguna menjadi membingungkan, walaupun sebenarnya nama jalannya itu sama. :?

Hal ini saya temukan hari ini sewaktu menambahkan jalan2 baru di Surabaya. Ada jalan yang namanya Jalan Dinoyo, eh, di segment berikutnya di jalan yang sama, Dinoyo saja.

Lebih parah lagi, ada 1 ruas jalan yang namanya sama, tapi bisa ada “Jalan X,” “Jl. X,” “Jl X”. :expressionless:

Thanks buat kerjasamanya.